Situs Dukungan untuk Pekerja Berketerampilan Spesifik, “Tokutei Ginou”

29 4月 2022, 1.00 pm / By : Yasuyuki Miyashita

Sejak bulan April 2019, Jepang menambahkan peraturan persyaratan izin tinggal terbaru yang disebut “Tokutei Ginou” atau “Pekerja Berkterampilan Spesifik”.

Alasan adanya persyaratan “Tokutei Ginou” adalah berkurangnya angka pekerja yang disebabkan adanya penurunan Jumlah kelahiran sedangkan Jumlah lansia di Jepang terus meningkat, sehingga Jepang membuka kesempatan tenaga kerja asing untuk bekerja di Jepang. Dengan kata lain, sebagai tindakan dari kurangnya tenaga kerja maka dibuatlah persyaratan “Tokutei Ginou” yang baru.

Yang dimaksud Status Izin tinggal “Tokutei Ginou”(Jenis-jenis Tokutei Ginou)

Status izin tinggal Tokutei Ginou dibagi menjadi 2.

Tokutei Ginou No. 1 : Status tempat tinggal bagi orang asing yang bekerja di bidang industri tertentu yang memerlukan keahlian, pengalaman maupun pengetahuan sampai batas tertentu.

Tokutei Ginou No. 2 : Status tempat tinggal bagi orang asing yang memiliki suatu keterampilan yang mumpuni di bidang tertentu.

Setidaknya hingga artikel ini dibuat ada 14 bidang pekerjaan untuk bisa mendapatkan status tempat tinggal. Yaitu, keperawatan, pembersih gedung, industi bahan baku, industri manufaktur mesin, industry terkait pelistrikkan/elektronik, konstruksi, industri perkapalan, perawatan kendaraan, penerbangan, penginapan, pertanian, perikanan, manufaktur produk makanan dan minuman dan industri restoran.

Akan tetapi, bidang pekerjaan “Tokutei Ginou No. 2” saat ini hanya menerima bidang konstruksi, dan perkapalan atau kelautan. Namun ada kemungkinan bidang pekerjaan “Tokutei Ginou No. 1 dan No. 2 kedepannya akan bertambah.

Per tanggal 31 Desember 2021, di Jepang terdapat 49,666 orang asing yang mendapat status izin tinggal sebagai “Tokutei Ginou”.

Point Untuk Masing-masing Persyaratan

Selain point jenis pekerjaan yang ada pada “Tokutei Ginou No. 1” dan “Tokutei Ginou No. 2”, ada juga point-point lain yang menurut saya sangat menarik untuk diketahui oleh pembaca.

Point-point Tokutei Ginou No. 1

• Jangka waktu tinggal: 1 tahun, diperbaharui setiap 6 atau 4 bulan, total sampai 5 tahun
• Keahlian dasar: Ditentukan dengan ujian (Bagi rang asing yang sudah menyelesaikan program magang No. 2, dibebaskan dari ujian)
• Level Bahasa Jepang: Bahasa Jepang yang diperlukan untuk sehari-hari atau untuk pekerjaan ditentukan dengan ujian (Bagi orang asing yang sudah menyelesaikan program magang No. 2, dibebaskan dari ujian)
• Membawa keluarga: Pada dasarnya tidak diperbolehkan
• Bantuan: Objek bantuan tergantung lembaga penerima atau lembaga bantuan yang didaftar

Point-point Tokutei Ginou No. 2

• Jangka waktu tinggal : 3 tahun, diperbaharui setiap 1 tahun atau 6 bulan
• Keahlian dasar : Ditentukan oleh ujian
• Level Bahasa Jepang : Tidak perlu ujian untuk menentukannya
• Membawa keluarga : Memungkinkan jika memenuhi persyaratan (Suami/istri, anak)
• Bantuan : Objek bantuan tergantung lembaga penerima atau lembaga bantuan yang di daftar

“Tokutei Ginou No. 1” paling lama 5 tahun, mengasumsikan para pemagang sebelumnya untuk memperbaharui status tempat tinggalnya dan kembali tinggal di Jepang. Kelebihan “Program magang No. 2” adalah tidak ada batasan lamanya tinggal di Jepang sehingga bisa tetap tinggal di Jepang juga bisa membawa keluarga ke Jepang.

Pertama-tama Pahami Terlebih Dahulu Isi dari Peraturannya

Persyaratan “Tokutei ginou” baru 3 tahun sejak pertama kali dibuat dan masih terbilang baru. Selain itu juga, karena adanya varian virus korona baru yang menyebar, membuat penerimaan orang asing tidak berjalan seperti yang diperkirakan.

Jika orang-orang yang ingin tinggal di Jepang melalui izin tempat tinggal “Tokutei Ginou”, orang asing yang tinggal di Jepang, juga orang Jepang yang berhubungan dengan sistem memahami betul isi maupun tujuan dari sistem dan menjalankannya dengan baik merupakan hal yang sangat penting. Apabila ada satu saja golongan yang berbuat tidak baik, hal ini bisa membuat keseluruhan sistemnya kehilangan kepercayaan sehingga dapat menimbulkan kesulitan.

Bagi yang tertarik dengan isi peraturan tersebut, klik link dibawah “Kumpulan Website Dukungan untuk Program Pekerja Berketerampilan Spesifik” dan cek isinya. Nantikan juga artikel lainnya yang berhubungan dengan “Tokutei Ginou” yang akan kami suguhkan kepada teman-teman.

(Pelayanan Imigrasi Jepang: Situs Bantuan Program Pekerja Berketerampilan Spesifik)
Bahasa Indonesia: https://www.ssw.go.jp/id/
Bahasa Jepang: https://www.ssw.go.jp/

Penerjemah : Aria rin

Related Post

Upah Minimum Regional Tahun 2023

27 10月 2023, 2.12 pm / By : Yasuyuki Miyashita

Di Jepang, ada undang-und…

CONTINUE READING

Revisi Upah Minimum pada Oktober 2021

23 4月 2022, 1.49 pm / By : Yasuyuki Miyashita

Di Jepang, ada undang-und…

CONTINUE READING

Video Panduan Supaya Bekerja dengan Aman

21 4月 2022, 4.38 pm / By : Yasuyuki Miyashita

Ada idiom yang berupa 4 h…

CONTINUE READING

Leave your comment